Pupuk Bersubsidi Jenis Urea dan Ponska Tersedia di Kios Pengecer Resmi Kecamatan Jorlang Hataran

Editor: metrokampung.com


Simalungun, Metrokampung.com
Pupuk bersubsidi jenis urea dan ponska saat ini sudah tersedia di beberapa dikios pengecer resmi di Kecamatan Jorlang hataran kabupaten simalungun.

Hal tersebut dikatakan Koordinator Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Jorlang hataran Iman Serasi Siregar kepada media ini ketika dikonfirmasi di Kantornya, Rabu (17/2/2021).

Iman siregar menyampaikan saat ini di Kecamatan Jorlang hataran ada 7 kios pupuk pengecer resmi, yakni UD Artha, UD Setia Makmur, UD Tani Jaya, UD Horas Jaya, UD Widma, UD Bah Sampuran, dan UD Pandapotan.




Dari ke 7 kios pengecer resmi tersebut saat ini baru 4 kios yang telah tersedia (menebus dari distributor)  pupuk bersubsidi jenis urea dan ponska, yakni ;  UD Artha (Urea 13 ton, Ponska 5 ton) UD Setia Makmur (Urea 20 ton, Ponska 10 ton) UD Pandapotan (Urea 10 ton, Ponska 5 ton) UD Tani Jaya (Urea 10 ton, Ponska 5 ton), sementara 3 kios lainnya masih menunggu penebusan dari distributor, kemungkinan bulan ini sudah tersedia, "ujar Iman.

"Dijelaskannya, untuk penyaluran pupuk bersubsidi saat ini harus sesuai Rencana Defenitif Kebutuhan Kelompok (RDKK), dan petani yang ingin menebus pupuk bersubsidi dari kios pengecer resmi harus terdaftar menjadi anggota kelompok tani di masing-masing Nagorinya (Desa), jadi saat ini tidak boleh lagi sembarangan untuk menebus(membeli) pupuk bersubsidi, tetapi harus sesuai RDKK dan harus mengisi formulir di kios pengecer tersebut.

Iman juga menghimbau kepada para pemilik kios pengecer dalam menyalurkan pupuk bersubsidi kepada para kelompok tani binaannya agar tepat sasaran sesuai kebutuhan para petani yakni pada saat musim tanam padi sawah, ''ungkapnya.

Sementara itu Boru Aritonang  pemilik kios pupuk UD Artha ketika dikonfirmasi via selulernya membenarkan telah tersedia (menebus dari distributor) pupuk bersubsidi jenis urea dan ponska, "katanya.

Terpisah Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Simalungun melalui Kepala Bidang Pertanian marga Hutapea ketika ditanyakan terkait Harga Eceran Tertinggi (HET) tahun ini untuk pupuk bersubsidi jenis urea dan ponska mengatakan Urea Rp.2250/kg dan Ponska Rp.2300/kg.tuturnya(Sugianto Sinaga/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini