Waspadalah, Maling Bisa Masuk ke Rumah Kita : Polsek Hinai Ringkus 2 Pencuri Sepeda Motor

Editor: metrokampung.com
Tersangka : Kedua tersangka diapit petugas saat diamankan bersama barang buktinya.


Langkat, Metrokampung.com
Waspada dan berhati- hatilah, sebab walaupun pintu dan jendela sudah dikunci, tapi maling masih saja bisa masuk ke rumah kita dan membawa kabur barang- barang kita. Ya, seperti kejadian yang menimpa Maisarah (47), warga Dusun III Desa Paya Rengas, Kecamatan Hinai, Kabupaten Langkat, baru- baru ini.

Betapa terkejutnya dia pagi itu, Senin (13/6/2022) tatkala bangun tidur dilihatnya  sepeda motornya sudah tidak ada. Kontan saja hal itu disampaikannya kepada anaknya, Azwar Anas (17). Mereka pun mencari sepeda motor itu, tapi tidak ketemu, sehingga mereka pun melapor ke Polsek Hinai.  
     
Nah, berbekal laporan polisi No : LP/B/14/VII/2022/SU/RES LKT/Sek Hinai tertanggal 7 Juli 2022 polisi pun bergerak mencari pelakunya.

Pada akhirnya, polisi pun berhasil menangkap tersangka pelakunya, Azh dan temannya, Naz alias Udin Penyok. Kepada polisi keduanya mengaku memang merekalah yang mencuri sepeda motor Honda CBR  warna hitam dengan No.Pol BK 2123 PAV milik korban.

Kronologis Penangkapan
     
Pada hari Kami (7/7/ 2022), atas perintah Kapolsek Hinai AKP ADI Alfian SH,  dan sesuai dengan Surat Perintah Tugas No. Pol : SPT / 20 / VII / Res.1.8 / 2022 / Reskrim, Kanit Reskrim Ipda Pol. Tomi E. Ginting dan anggota langsung melakukan penyelidikan dan setelah itu langsung melakukan penangkapan terhadap tersangka pelaku, Azh, di Sigli, Aceh.  Selanjutnya, pada hari Jum’at (8/7/2022) pada sekitar pukul 04.00 WIB,  mereka pun berhasil mengamankan tersangka.
     
Nah, setelah diintrogasi, benar tersangka pelaku Azh mengakui perbuatannya bersama rekannya, Naz. Keduanya pun digelandang ke Mapolsek Hinai untuk menjalani proses hukum selanjutnya.  (Sr/ BD)
Share:
Komentar


Berita Terkini