Pertukaran Mahasiswa Merdeka UMSU Sambangi Wisata Kuliner Pasar Kamu

Editor: metrokampung.com

Deli Serdang, metrokampung.com
Sebanyak 86 Mahasiswa Seluruh Indonesia , Minggu (22/10/2023) sambangi wisata kuliner Pasar Kamu Desa Denai Lama Kecamatan Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang. 


"Mahasiswa-mahasiswi yang saat ini kuliah satu semester  di Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) merupakan dalam rangka mengikuti Program Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Ristekdikti, dimana mahasiswa ini akan melaksanakan kuliah satu smester," kata Kordinator Pertukaran Mahasiswa Merdeka UMSU Abdul Rahman Zuhdi.

"Sambung Zuhdi, selain mereka berkuliah ada namanya program kegiatan Modul Nusantara, kegiatan ini untuk mengeksplor kebudayaan yang di harapkan dapat meningkatkan toleransi , pemahaman tentang budaya khususnya yang ada di Sumut," sebutnya.

Sebelumnya di tahun lalu kami pernah ke Pasar Kamu, karena kami paham Pasar ini di disain masyarakat berdasarkan adab lokal.

"Selama belajar satu semester kita ada 16 kegiatan, jadi setiap minggunya kita akan eksplor Sumatera utara ini dari mulai Medan sampai Danau toba," kata dia.

Pasar kamu ini saya pikir lebih kreatif lagi dalam mendesain karena pasar ini sudah sangat bagus dan memperbanyak tikar serta memperlebar lahan karena jumlah pengunjung sudah banyak yang datang.

"Harapan kami kepada anak-anak mahasiswa kita ini harus paham supaya tahu di Sumatera utara ini ada padar tradisional di disain tapi tidak ke kampung -kampungan," terangnya.


"Semua di disain berdasar Elegan jadi mereka nantinya kembali ke asal daerahnya mereka bisa mempraktekan dan memberi inspirasi buat daerahnya," tandas Zuhdi.

Sementara itu Tour Guide Brama Kumbara mengatakan Kunjungan ini merupakan lanjutan program tahun lalu yang mana  adik -adik mahasiswa merasa nyaman datang ke Pasar kamu karena sudah pernah datang kemari. 

'Saya mengucapkan terima kasih kepada teman teman dari UMSU karena sudah percaya balik lagi ke tempat ini.

"Jadi sangat senang sekali karena ini menjadi agenda tahunan di Pasar kamu umumnya di Desa Denai Lama Kecamatan Pantai Labu," katanya.


"Agenda hari ini adik -adik mahasiswa Merdeka Belajar yang datang dari luar pulau jawa melakukan Field trip menikmati Pasar Kamu di lanjutkan Field trip penyemaian padi dan terakhir Field trip di Wahana Pak Kepling milik pak Solihin yang merupakan salah satu tempat belajar budi daya madu lebah," tutup Brama.(lubis/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini