Langkat, Metrokampung.com
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Langkat, menggelar coffee morning bersama para wartawan dirangkai dengan sosialisasi persiapan kampanye pemilihan umum (Pemilu) Tahun 2024 yang akan datang agar berjalan dengan tertib, aman dan damai. Kegiatan itu digelar di media center Kantor KPU Kabupaten Langkat, Jalan T.Putra Abdul Aziz Stabat, Jumat (24/11) pagi.
Komisioner KPU Langkat dari Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Maghfirah Fitri Menjerang dalam sosialisasinya menjelaskan, coffe morning itu digelar untuk menyampaikan pesan- pesan atau informasi yang penting terkait pemilu, dimana pers memiliki peran penting dalam menyebarluaskan informasi tersebut kepada masyarakat.
“Melalui peran tersebut pers ikut aktif melakukan pendidikan politik, yaitu membantu masyarakat untuk menentukan pilihan politik mereka dengan baik dan benar serta menjalani proses kampanye yang sesuai dengan ketentuan peraturan yang berlaku,” ujarnya.
Nah, yang dibahas dalam pertemuan tersebut antara lain mengenai tahapan kampanye dan metode kampanye. Yang menarik, banyak wartawan yang memberikan tanggapan, sehingga sosialisasi itu pun terkesan lebih greget.
Nah, yang dibahas dalam pertemuan tersebut antara lain mengenai tahapan kampanye dan metode kampanye. Yang menarik, banyak wartawan yang memberikan tanggapan, sehingga sosialisasi itu pun terkesan lebih greget.
Sementara itu, Ketua PWI Langkat, M. Darwis Sinulingga diminta untuk menjelaskan tentang netralitas wartawan. Dia pun menjelaskan bahwa Dewan Pers sudah menyampaikan himbauan dan aturan- aturan baru mengenai profesionalisme dan netralitas wartawan dalam pesta demokrasi pemilu 2024.
"Jadi, mari sama- sama kita jaga agar pemilu itu bisa berjalan dengan tertib, lancar, aman dan damai, sesuai dengan peraturan yang berlaku," ujarnya.
Lebih lanjut dia pun menambahkan, kawan- kawan pasti sudah mengerti dan sudah profesonal semua, karena rata- rata sudah berpengalaman semua.
"Ya, karena rata- rata sudah belasan dan puluhan tahun jadi wartawan," ujarnya sambil tersenyum. (BD)