Simalungun, Metrokampung.com
Musyawarah Pemilihan Ketua Komite Sekolah SMP 1 Jorlang Hataran Kabupaten Simalungun.Selasa(7/11/2023).
Sambutan pembuka dari Ketua Komite yang lama Gugur Simanjuntak menyampaikan rasa terima kasih atas kesempatan mendukung berbagai program sekolah, pemeliharaan sarana dan prasarana pembelajaran, serta menjalin komunikasi yang baik antara orang tua peserta didik dan Sekolah.
Mekanisme pemilihan dilakukan melalui musyawarah mufakat, di mana semua peserta berhak mencalonkan dan dicalonkan sebagai Ketua Komite Sekolah sesuai persyaratan yang telah ditentukan.
Dalam musyawarah mufakat, Bapak Gurgur Simanjuntak mengajukan Bapak Bersimar Siburian sebagai Ketua Komite Sekolah. Para peserta lain sepakat dan menyetujui Bapak Bersimar untuk menjabat sebagai Ketua Komite untuk periode 2023-2025.
Ketua Komite yang baru terpilih Bersimar Siburian mengucapkan terima kasih atas amanah dan kepercayaan yang diberikan serta meminta dukungan dari semua orang tua dan pihak terkait untuk melanjutkan program-program Komite yang telah berjalan dengan baik.
Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Jorlang Hataran Sahat Parlindungan Silaban, Spd, juga mengucapkan terima kasih kepada kepengurusan Komite yang lama telah berperan aktif dalam mendukung berbagai program pemenuhan prasarana pendukung pembelajaran Sekolah.
Selanjut kepala Sekolah mengucapkan selamat kepada kepengurusan komite yang baru, agar bisa saling mendukung dari semua pihak terkait untuk melanjutkan program-program komite untuk kemajuan sekolah ini."ungkapnya.(ss/mk)