Bendahara PGI Sumut Hadiri Perayaan Natal Oikumene di Pantai Labu

Editor: metrokampung.com

Deli Serdang, metrokampung.com
Bendahara persekutuan Gereja -gereja di  Indonesia (PGI) Sumut Marnix Sahata Hutabarat hadiri Perayaan Natal Oikumene dan Paduan Suara Gerejawi di kecamatan Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang, Kamis (7/12/2023).

Perayaan Natal oikumene dan paduan suara Gerejawi tahun 2023 ini dilaksanakan di Gereja HKBP Limbong 2 Nauli Desa Kelambir Kecamatan Pantai Labu dihadiri juga Forkompincam , Mewakili Kakan Kemenag Deli Serdang JH Sinambela, Ketua BKAG Deli Serdang Pdt Horas Purba M.Th, Ketua BKAG Pantai Labu Pdt Titus Silalahi, umat Kristian Sekecamatan dan undangan lainnya.

Bendahara PGI Sumut Marnix Sahata Hutabarat saat di dampingi Ketua Panitia Natal Oikumene Hulman Manurung SE mengatakan Ia sangat mengapresiasi Perayaan Natal Oikumene dan paduan Suara Gerejawi di kecamatan Pantai Labu.

"Tampak begitu banyak umat Kristiani yang hadir pada perayaan Natal ini," katanya.

"Semoga dengan perayaan Natal Oikumene ini kita dapat meningkatkan kesatuan kasih persaudaraan sesama umat Kristiani serta membangun kerukunan Sesama umat beragama," sebutnya.


Marnix Sahata Hutabarat juga mengucapkan selamat Kepada pengurus BKAG Kecamatan Pantai Labu yang baru dilantik dalam rangkaian Perayaan Natal Oikumene itu,'semoga dengan dilantiknya para pengurus BKAG kecamatan Pantai Labu dapat membawa umat Kristiani dan Gereja lebih baik kedepannya," ujar Marnix Sahata Hutabarat yang juga sebagai Calon Legislatif DPR-RI Dapil Sumut 1 dari Partai Perindo.(Lubis/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini