Ketua KONI Deli Serdang Buka Kejuaraan Open Pencak Silat Antar Pelajar KONI Beringin Ke 2

Editor: metrokampung.com

Deli Serdang, metrokampung.com
Ketua KONI Kabupaten Deli Serdang Khairullah Siregar S.Pd.I, Kamis(28/12/2023) resmi membuka Kejuaraan Open Pencak silat Antar Pelajar KONI Beringin ke 2 tahun 2023.

Kejuaraan open Pencak silat yang di laksanakan di sekolah Yayasan Hajjah Kasih Jaya Krama Desa Sidodadi Ramunia kecamatan Beringin ini di Hadiri juga Sekretaris camat Beringin Guntur Endar Bumi Nasution SSTP, Pengurus IPSI Provsu, pengurus IPSI Kabupaten Deli serdang, Pengurus PSHT (Persaudaraan setia Hati Terate) Deli Serdang, Kepala desa Sekecamatan, Pengurus IPSI Kecamatan, Ketua Perguruan Pencak silat Bayu perkasa serta Ketua Karang Taruna kecamatan Beringin.

Ketua KONI Di Serdang Khairullah Siregar  dalam sambutan nya mengapresiasi KONI Beringin yang telah mengadakan Kejuaraan open Pencak silat Antar pelajar yang kedua, katanya.


Khairullah Siregar memberi semangat kepada peserta dan mengajak untuk bermain sportif, tingkat kan prestasi agar mendapat hasil terbaik.

KONI Deli Serdang siap memberikan rekomendasi bagi atlet yang berprestasi untuk masuk TNI/Polri dan Perguruan Tinggi Negeri.

Dan sudah ada atlet pencak silat dari Deli Serdang yang berprestasi masuk TNI/Polri, katanya.

Camat Beringin Iskandar Sayuti Siregar dalam sambutan nya yang di sampai kan Sekretaris Camat Guntur Endar Bumi Nasution mengucapkan selamat bertanding kepada peserta kejuaraan open pencak silat. 

Bermain lah dengan semangat dan sportif. 
Kepada para Atlet yang berprestasi kami berharap kepada panitia untuk memberikan piagam penghargaan.
  
Ketua KONI Beringin, Wiwin Purwadi S.Pd.I  mengucapkan terima kasih kepada ketua KONI Deli Serdang yang  sudah mau hadir dan membuka kejuaraan pencak silat.

Terima kasih kepada panitia , yayasan Hajjah Kasih Indonesia yg sudah meminjamkan tempat pertandingan, para donatur. 

"Kejuaraan pencak silat antar pelajar KONI Beringin tahun ini adalah yang ke-2 penyelenggaraannya.kegiatan ini  terlaksana berkat kerjasama antara KONI Beringin , IPSI Beringin dan Karang Taruna Kecamatan Beringin," terang Wiwin.

"Bagi yang atlet  berprestasi, akan di berikan piagam penghargaan, medali dan trophy penghargaan," tutupnya. 

Pada kejuaraan open pencak silat antar pelajar KONI Beringin ke 2 ini diikuti peserta dari Kecamatan Beringin, Pantai Labu, Batang Kuis, Kutalimbaru, Perbaungan, Bingkat, Lubuk Pakam dan kota Medan.(Lubis/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini