'KOREK API' Konser Amal Untuk Palestina di Pasar Kamu

Editor: metrokampung.com

Deli Serdang, metrokampung.com
Komunitas Remaja Kreatif anak Pantai labu Indonesia(KOREK API)kembali mengelar Konser Amal Donasi untuk Rakyat Palestina di Wisata Kuliner Pasar Kamu Desa Denai Lama Kecamatan Pantai labu Kabupaten Deli Serdang, Minggu (18/2/2024).

Konser amal dengan tujuan mengumpulkan donasi untuk rakyat Palestina ini di isi Solawat yang di tampilkan Hadroh Babul Muhabbah Desa Binjai Bakung dan Band Mas Merah Production.

Ketua Penyelenggara Konser Amal 'KOREK API' Muhammad Pandu Satria mengatakan mengadakan konser amal donasi untuk rakyat Palestina ini murni dari hati para anak muda Pantai labu untuk saling membantu sesama, khususnya saudara kita di Palestina yang di landa perang, katanya.


Jadi inilah aksi kami mengharapkan ke ikhlasan para pengunjung Pasar kamu untuk menyisihkan rezeki untuk rakyat Palestina , sebutnya.

Konser amal ini sudah kami laksanakan dua kali di Pasar kamu.Kami mengucapkan terima kasih kepada Pengelola Pasar kamu yang telah memberi ruang hingga terlaksananya konser amal ini.

Kami juga mengucapkan terima kasih kepada para pengunjung Pasar kamu yang telah menyisihkan rezeki nya buat rakyat Palestina, paparnya.

Pengelola Pasar kamu H.Dedi Sopyan mengapresiasi adik-adik dari KOREK API yang telah mengelar Konser Amal donasi untuk rakyat Palestina di Pasar kamu.

Konser amal ini sesuai dengan komitmen kami untuk terus  saling membantu sesama saudara kita yang tertimpa musibah, ujar nya.
Semoga konser amal ini dapat bermanfaat dan menambah amal kita semua , tutur H.Dedi.(Lubis/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini