Sanggar Siswo Langgeng Budoyo Rayakan Ulang Tahun ke 31

Editor: metrokampung.com

Deli Serdang, metrokampung.com

Salah satu sanggar seni yang tertua di Deli Serdang ,Sanggar Siswo Langgeng Budoyo, Minggu (25/2/2024) rayakan hari ulang tahunnya yang ke 31.

Perayaan ulang tahun yang di isi pagelaran budaya ini di laksanakan di Sanggar tersebut di Dusun Bina Karya Desa Pasar V Kebun Kelapa Kecamatan Beringin.


Tampak hadir pada Ulang tahun Sanggar Siswo Langgeng Budoyo itu ,Ketua KMB(Krido Manunggal Budoyo) Sumut  Dr. AD Handoko SH, MH, Kabid kebudayaan Dinas Budporapar Deli Serdang Yusniari Harahap S.Sos, Kasi Pemerintahan Kecamatan Beringin Mansur Pasaribu S.Sos, Kepala Desa Pasar V Kebun Kelapa H.Sumantri.S.SosI, Penggiat Budaya Deli Serdang Windra Hardi Purba, para pimpinan sanggar dan undangan lainnya.

Pimpinan Sanggar Siswo Langgeng Budoyo Agus Widodo dalam sambutan nya mengucapkan terima kasih kepada seluruh undangan yang hadir pada acara Perayaan Ulang tahun Sanggar Siswo Langgeng Budoyo.

"Alhamdulillah Sanggar Siswo Langgeng Budoyo saat ini telah berusia 31 tahun. Sanggar Siswo Langgeng Budoyo dahulu pertama kali dibentuk Almarhum ayah saya Ki dalang Suwarso, hingga di teruskan  sampai tujuh turunan hingga pada akhirnya jatuh kepada saya," kata Agus.

Sanggar Siswo Langgeng Budoyo dalam kiprahnya akan terus membimbing generasi muda untuk mencintai budaya khususnya Budaya Jawa agar bisa terus di lestarikan.

"Harapan saya semoga kedepannya sanggar Siswo Langgeng Budoyo bisa terus amanah melestarikan budaya yang diwarisi kakek saya," paparnya.

Kepala Desa Pasar V Kebun kelapa H.Sumantri S.SosI mengucapkan selamat ulang tahun ke 31 kepada Sanggar Siswo Langgeng Budoyo. 

Kami atas pemerintahan desa juga mengucapkan terima kasih kepada Sanggar Siswo Langgeng Budoyo yang telah membawa nama baik Desa Pasar V Kebun Kelapa melalui seni budaya.

"Kami selaku pemerintahan desa siap mendukung keberadaan Sanggar Siswo langgeng Budoyo yang berada di desa kami ini," tukasnya. 


Kepala dinas Budporapar Deli Serdang Ismail SSTP dalam sambutan nya yang di sampaikan Yusniari Harahap mengatakan kegiatan ini adalah sebuah perwujudan Eksistensi kebudayaan yang memperlihatkan tentang konsistensi. 

"Kegiatan ini juga tentunya memerlukan dukungan dari keterlibatan seluruh pemangku kepentingan di bidang kesenian dan kebudayaan dengan lebih mengedepankan seni yang berbasis kearifan lokal yang berkembang di Kabupaten Deli Serdang," ujarnya.

Kegiatan Perayaan Hari ulang tahun ke 31 Sanggar Siswo langgeng Budoyo ini di maksud sebagai ajang motivasi dan apresiasi masyarakat tentang kesadarannya mau merawat dan melestarikan serta menumbuh kembang kan warisan budaya sejarah masa lampau. 

"Kegiatan ini juga di meriahkan dengan pagelaran seni budaya yang dimana tujuannya agar masyarakat terkhusus generasi muda(milenial)setempat tidak melupakan jati diri bangsa," tutupnya.

Ketua Krido Manunggal Budoyo Sumut Dr.AD Handoko SH,MH dalam sambutan nya mengucapkan selamat ulang tahun ke 31 kepada Sanggar Siswo langgeng Budoyo. 

"Siswo langgeng Budoyo berasal dari bahasa Sansekerta yang berarti Murid abadi yang melestarikan Budi atau budaya," katanya.

Krido Manunggal Budoyo merupakan suatu wadah tempat berkumpulnya sanggar seni dan sanggar budaya di Sumatera Utara. 

Krido Manunggal Budoyo tidak membedakan suku, agama dan ras. tujuan Krido Manunggal Budoyo ingin memajukan sekaligus melestarikan budaya di Sumatera Utara ini.

"Dengan ulang tahun Sanggar Siswo Langgeng Budoyo ini di harap kan dapat terus eksis kedepan nya untuk melestarikan seni budaya," tandas Handoko. 

Perayaan Ulang tahun ini di tandai dengan pemotongan tumpeng serta tari-tarian daerah dan tari kreasi serta seni tari Angguk.(Lubis/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini