Pejabat yang dirotasi diambil sumpahnya. |
Lb Pakam, metrokampung.com
Bupati Deli Serdang HM Ali Yusuf Siregar merotasi sekaligus melantik 7 pejabat tinggi pratama dan adminstrator (eselon II) di Aula Cendana Lantai II Kantor Bupati di Lubuk Pakam, Rabu (6/3/24).
Yusuf Siregar dalam amanatnya menegaskan, pelantikan jabatan pimpinan tinggi pratama ini merupakan salah satu bagian dari perputaran roda organisasi dan promosi jabatan dalam rangka mendukung tugas pemerintah di Kabupaten Deli Serdang.
Selain itu, rotasi juga sekaligus pemenuhan kebutuhan organisasi pada organisasi perangkat daerah sebagaimana Undang-Undang Nomor 5 tahun 2014 tentang ASN dan Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang manajemen PNS.
“Terpilihnya saudara-saudara yang baru saja dilantik merupakan hasil dari tidaklanjut proses evaluasi pertimbangan yang matang.
Penilaiannya objek, serta sebagai dasar penempatan saudara yang memiliki pengalaman wawasan dan kualitas yang memadai,” ujarnya.
Untuk itu, Yusuf meminta kepada pejabat yang baru saja dilantik dengan jabatan baru agar menjaga amanah yang telah diberikan dengan penuh rasa tanggung jawab.
Untuk itu, Yusuf meminta kepada pejabat yang baru saja dilantik dengan jabatan baru agar menjaga amanah yang telah diberikan dengan penuh rasa tanggung jawab.
“Jagalah kepercayaan yang diberikan ini dengan kejujuran dan keikhlasan, serta prestasi dalam bekerja. Tunjukkan dedikasi dan realitas kepada institusi dan masyarakat. Curahkanlah tanggung jawab moral dan komitmen bersama dalam bekerja maksimal dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Deli Serdang,” tegasnya.
Yusuf Siregar juga berpesan agar saat bertugas dapat terus meningkatkan inovasi guna mempercepat pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan dan pelayanan publik.
Adapun ketujuh kepala dinas yang dirotasi yakni Hendra Wijaya semula Kepala Bapenda digeser menjadi Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu. Sedangkan pengganti Hendra Wijaya yakni M Salim yang sebelumnya Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.
David Efrata Tarigan dari Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM menjadi Asisten III/ Administrasi Umum. Sementara Dedy Mawardi dari Asisten III mengantikan posisi Dafid Efrata Tarigan. Kadis Kominfostan Kristin Helen Siagian turun eselon menjadi salah satu Kabid di Badan Kesbang Pol. Posisinya digantikan Khairul Azman yang semula Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD).
Kemudian Kalak BPBD Amos Karokaro geser menjadi Sekretaris Badan Kesbang Pol. Terlihat hadir Sekdakab H Timur Tumanggor dan para pejabat lainnya. (ren/mk)