Deli Serdang, metrokampung.com
Kepala Dinas Budaya Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Deli Serdang Ismail S.STP dan Kepala Bagian Kredit Bank Sumut Lubuk Pakam Richi, Minggu (3/3/2024) tinjau Lokasi Kebakaran Agro Wisata Paloh Naga Dusun IV Desa Denai Lama Kecamatan Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang.
Seperti diketahui Agro wisata Paloh Naga yang dikelola Bumdes 3-16 Desa Denai Lama mengalami musibah kebakaran karena hubungan arus pendek pada Rabu lalu.
Akibat kebakaran tersebut 90 persen bangunan Agro Wisata Paloh Naga yang terbuat dari kayu musnah terbakar hanya menyisakan sebuah bangunan MCK.
Pada kesempatan itu Kepala Dinas Bud porapar Deli Serdang dan Perwakilan Bank Sumut di sambut kepala Denai Lama Parnu, SE dan staf Kecamatan Pantai Labu Mariadi SE.
Usai melakukan peninjauan Saat di konfirmasi Kadis Budporapar Ismail S.STP mengatakan untuk sementara ini saya selaku kepala dinas mengucapkan duka cita atas musibah kebakaran Agro Wisata Paloh Naga.
"Pada kesempatan peninjauan ini kami ingin melihat langsung serta mendata bangunan yang terbakar," katanya.
"Nantinya hasil peninjauan kebakaran ini akan saya laporkan dan akan kami ajak instansi terkait lainnya untuk saling membantu Agro wisata Paloh naga ini," ujarnya.
Wisata ini sudah menjadi destinasi Kabupaten Deli Serdang kalau bisa ya diteruskan keberadaannya.
"Oleh karena itu kehadiran kami di sini ingin melihat langsung musibah kebakaran yang menimpa Agro Wisata Paloh Naga, harapan kami nantinya wisata ini dapat di teruskan kembali," paparnya.
Senada dengan itu Perwakilan Bank Sumut Kepala bagian kredit Richi, menuturkan kehadirannya bersama kepala dinas ingin melihat langsung musibah kebakaran yang menimpa Agro wisata Paloh Naga.
"Hasil peninjauan ini akan saya sampaikan ke Management Bank Sumut cabang Lubuk Pakam untuk ditindak lanjuti selanjutnya, karena Agro wisata Paloh naga ini merupakan binaan kami," kata Richi.
"Kami juga berharap wisata ini dapat di teruskan kembali sebagai salah satu penopang perekonomian warga Desa Denai Lama," tandas nya.(Lubis/MK)