Sambut Ramadan Pemdes Kelambir Gelar Isra Miraj dan Santuni Anak Yatim

Editor: metrokampung.com

Deli Serdang, metrokampung.com
Dalam Rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadan 1445 H, Kamis (7/3/2024) malam, Pemerintahan Desa Kelambir Kecamatan Pantai Labu  menggelar kegiatan peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 H yang di laksanakan di Masjid Al Hasanatul Badariyah Desa Kelambir Kecamatan Pantai Labu.

Peringatan isra Miraj ini dirangkai dengan pemberian santunan kepada anak Yatim desa setempat.

Pada kesempatan Isra Miraj tersebut dihadiri Kepala Desa Kelambir Sahrial SE, Ketua BKM Al Hasanatul Badariyah Munawar, perangkat desa , tokoh agama, tokoh masyarakat serta Kaum muslimin dan muslimat Desa Kelambir.

Sekretaris BKM Al Hasanatul Badariyah Rahmad Hidayat S.Pd mengucapkan terima kasih kepada Pemerintahan Desa Kelambir yang telah mengadakan peringatan Isra mi'raj sekaligus Pemberian santunan kepada anak yatim.

Kami juga mengucapkan terima kasih pada kaum muslimin dan muslimat dan undangan yang hadir pada acara Peringatan Isra Miraj ini, katanya.


Dengan peringatan ini semoga dapat menambah amal ibadah kita serta menjadi salah satu Umat Nabi Muhammad SAW, tutup Rahmad. 

Kepala Desa Kelambir Sahrial SE mengucapkan terima kasih kepada seluruh undangan yang hadir pada acara Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1445 H.

Peringatan Hari besar Islam seperti Peringatan Isra mi'raj ini rutin setiap tahun di adakan oleh pemerintahan Desa Kelambir yang mana tujuan nya untuk menambah kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW agar mendapat Syafaat nya di Yaumil akhir kelak, ujar kades dua periode ini.

Terkait sebentar lagi akan memasuki bulan Ramadhan saya mewakili pemerintahan Desa Kelambir memohon maaf kepada warga desa bila mana selama menjalankan pemerintahan desa melakukan kesalahan dan kekurangan. 

Jadi dalam momen ini marilah kita saling bermaaf-maafan agar dalam melaksanakan puasa Ramadan segala amal ibadah kita diterima Allah SWT.

Pada peringatan ini pemerintahan desa sedikit membagikan santunan kepada anak Yatim dan semoga dapat bermanfaat bagi penerima dan pemberinya, tandas Sahrial.

Sementara itu Al ustad Alfi Syahrin Harahap dalam tausyiah nya mengajak kaum muslimin dan muslimat Desa Kelambir untuk terus meningkat kan sholat lima waktu yang merupakan  perintah Allah SWT. 

Alfi Syahrin juga mengajak warga desa Kelambir untuk memperbanyak amal ibadah selama bulan Ramadan nantinya, papar Al ustad Alfi Syahrin.(Lubis/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini