Health Office Director USAID Indonesia Apresiasi Pelayanan Kesehatan Terintegrasi di Pantai Labu

Editor: metrokampung.com

Deli Serdang, metrokampung.com
Tim USAID Indonesia dari Negara Amerika, mengapresiasi setinggi-tingginya pelayanan kesehatan terintegrasi yang dilaksanakan Puskesmas Pantai Labu, hal ini disampaikan Health Officer Director USAID Indonesia Enilda Martin dan tim saat mengunjungi Posyandu Denai Lama, Pustu serta Puskesmas Pantai Labu, Kamis (27/6/2024).

Elnida Martin yang didampingi Mari Jane Lacoste dari MCGL (Country direktor) dan Erik post dari USAID Bebas TB mengucapkan terima kasih kepada pihak puskesmas dan posyandu Denai Lama menerima kunjungan USAID dan kami sudah melihat pekerjaan yang luar biasa dari teman-teman di pelatihan lapangan dan kami sudah melihat presentasinya.

"Saya berharap untuk melihat progres implementasi dari ILP Puskesmas Pantai Labu yang juga di iringi semangat kerja sama berkolaborasi untuk penguatan kesehatan dan program TB di Puskesmas ini," kata Elnida melalui juru bicara. 


Saat ini USAID mendukung transformasi kesehatan di Indonesia salah satunya transformasi  pelayanan kesehatan primer dan juga transformasi sistem kesehatan. 

"Kunjungan kami ke Sumatera Utara ini pada hari ini sangat luar biasa dengan melihat keterkaitan kegiatan mulai dari Posyandu, Pustu kemudian ke puskesmas," sebutnya.


Kami juga sangat bangga bisa bekerja sama dengan bapak ibu di Deli Serdang dan Puskesmas Pantai labu untuk betul betul melihat bagaimana keberlanjutan dan pembelajaran, pengalaman positif dari ILP itu di transfer mulai bukan saja dari centre Of Excellent puskesmas Pantai Labu tapi juga di 14 puskesmas di Deli Serdang.

"Jadi ini sangat luar biasa dengan ILP sangat mengesankan untuk melihat bagaimana pelayanan terjadi lebih terintegrasi untuk melayani semua usia( Siklus hidup)," terangnya.

"Kami berterima kasih juga dengan teman-teman Dinas kesehatan Deli Serdang menjadi sukarelawan menjadi salah satu pembelajaran bagi kabupaten lain. Jika kita bisa mengatasi hal ini dan bisa melakukan seperti cara yang benar maka kita yakin kita lebih efektif dan efesien menjalankan ILP," tandas Elnida.

Kepala Dinas Kesehatan Deli Serdang dr Asri Ludin Tambunan melalui Kabid Yankes dr Erizal Kaban menerangkan, di Deli Serdang ada 34 Puskesmas, 199 Pustu dan puskesdes lainnya.

"Sesuai permen kesehatan nomor 2015 tahun 2023 tentang juknis ILP di Kabupaten Deli Serdang telah menjalankan program ILP sebanyak 14 puskesmas salah satunya puskesmas Pantai labu yang mana 20 puskesmas lagi harus masih menyesuaikan.karena kita tidak bisa langsung ke 34 puskesmas ini melakukan pendampingan dengan luas wilayah yang sangat besar," tutupnya.

Sebelumnya Kepala Puskesmas Pantai Labu dr Benny L.Bukit M.Kes mengucapkan selamat datang kepada Tim Health Office Direktor USAID Indonesia  ke Puskesmas Pantai Labu.

"dr Benny juga memaparkan pelaksanaan ILP di kecamatan Pantai Labu yang bersinergi dengan semua pihak dan melibatkan kepala desa serta para kader," jelasnya.

Pada kesempatan itu Tim USAID Amerika melihat langsung Pelayanan posyandu terintegrasi di Desa Denai Lama, Pustu Denai Lama dilanjutkan kunjungan ke Puskesmas Pantai Labu.

Hadir pada kunjungan itu Camat Pantai Labu Muhammad Faisal Nasution S.STP, Sekretaris Camat Azizur Rahman S.STP, Kepala Desa Denai Lama Parnu SE, Ketua TP-PKK Ny Juwita Parnu, USAID Momentum Provsu, USAID Momentum Deli Serdang serta Pegawai Dinas kesehatan Deli Serdang.(Lubis/MK)

Share:
Komentar


Berita Terkini