Ketua Panwaslu Kecamatan Pantai Labu Lantik Panwaslu Desa Sekecamatan

Editor: metrokampung.com

Deli Serdang, metrokampung.com
Ketua Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Pantai Labu Muhammad Ishak S.Sos, Minggu (2/6/2024) secara resmi melantik Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu), Kelurahan /desa Sekecamatan Pantai Labu.

Pelantikan yang dirangkai dengan pengambilan sumpah/janji serta penguatan kapasitas Panwaslu Kelurahan/desa Sekecamatan Pantai Labu dalam rangka pemilihan serentak 2024 ini dilaksanakan di Kafe Baca Sanggar Lingkaran Desa Denai lama kecamatan Pantai Labu Kabupaten Deli Serdang.

Ketua Panwaslu Kecamatan Pantai Labu Muhammad Ishak usai melantik dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Panwaslu desa sekecamatan yang baru dilantik.

Di kecamatan Pantai Labu ada 19 desa, pada hari ini ada 17 panwaslu desa yang dilantik dan diambil sumpah janjinya, sementara dua panwaslu desa lagi akan dilaksanakan menyusul secepatnya," ujar Muhammad Ishak.


"Kami berharap kepada para Panwaslu desa yang baru di Lantik dapat mengemban tugas nya dengan baik agar pelaksanaan pemilu serentak 2024 nanti dapat berjalan dengan baik dan lancar," harap Ishak.

"Saya tekankan kepada Panwaslu desa yang baru dilantik seperti tahun-tahun sebelumnya masalah pendataan  pemilih ini yang menjadi kendala, selalu terjadi masalah di pendataan di saat pemilihan," terangnya.

"Oleh karena itu bekerja lah dengan keras, data lah jumlah pemilih dengan baik dan benar, seperti ada warga yang meninggal dunia, pindah serta telah memasuki usia 17 tahun," imbuh Ishak. 

"Kami juga meminta  para Panwaslu desa dapat terus berkordinasi dengan Panwaslu kecamatan atau pun pihak yang terkait dengan Pemilu agar pelaksanaan pemilu serentak 2024 dapat berjalan lancar," tegas ketua Panwascam Pantai Labu.

Pada pelantikan ini juga dilakukan penanda tanganan fakta integritas dan sumpah janji di dampingi Rohaniawan Agama Islam Mariadi SE dan Rohaniawan Katolik Ojak Lumban Gaol.

Hadir pada pelantikan dan pengambilan sumpah janji ini Mewakili Camat Pantai Labu Suti Selamet, mewakili Danramil 23 BRG Serka Romadona Siregar, mewakili Kapolsek Pantai labu Kanit Samapta Ipda Saifuddin serta petugas PPK Kecamatan Pantai Labu.(Lubis/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini