Pemdes Rugemuk Gandeng Mahasiswa KKN Staira dan Al Washliyah Lakukan Jumat Bersih

Editor: metrokampung.com

Deli Serdang, metrokampung.com
Pemerintahan Desa Rugemuk Kecamatan Pantai Labu, Jumat (19/7/2024) melaksanakan Jumat bersih gotong royong bersihkan desa.

Pada kesempatan Jumat bersih ini Pemerintahan desa mengandeng Mahasiswa KKN (Kuliah kerja nyata Sekolah tinggi Agama Islam Raudhatul Akmal (STAIRA) Batang kuis dan UMN AL Washliyah Medan.

Tampak puluhan mahasiswa dari STAIRA dan UMN AL Washliyah ikut bersih bersih desa bersama kepala Desa Rugemuk Muliadi AMF  dan perangkat desa berjibaku membersihkan jalan desa dengan mengunakan peralatan kebersihan.

Kepala Desa Rugemuk Muliadi AMF menuturkan kegiatan Bersih desa atau Jumat Bersih ini sudah rutin dilakukan di desanya.

Ini dilakukan agar desa tetap bersih sesuai program bapak bupati Deli Serdang yakni Berseri (Bersih, Rapi, sejuk, rindang dan Indah), katanya.

Pada kesempatan ini kami mengandeng atau mengajak para mahasiswa yang lagi ber KKN di desa kami, terangnya.

Di Jumat bersih ini sasaran yang kami bersihkan jalan desa atau jalan setapak yang yang di tumbuhi rerumputan. 

Oleh karena itu kami bersihkan agar warga desa yang melintas bisa nyaman saat Melawai jalan ini, sebutnya.

Selain itu jalan yang kami bersihkan ini merupakan jalan desa menuju lokasi Wisata Pantai Remis yang ada di desa kami.

Mudah-mudahan dengan kegiatan ini desa kami bisa bersih , indah dan sehat, tutup Kades.(Lubis/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini