Pengamat Olahraga : Kejuaraan Sepakbola Pelajar GSI Jadi Pengganti Kejuaraan Pelajar Piala Bupati

Editor: metrokampung.com
Seru dan Menarik : Partai semi final SMPN 2 Secanggang vs SMPN 3 Stabat berlangsung seru dan menarik. 

Langkat, Metrokampung.com
Para pengamat sepakbola yang ada di Kabupaten Langkat menilai, kejuaraan sepakbola GSI (Gala Siswa Indonesia) 2024 yang digelar Dinas Pendidikan Kabupaten Langkat pantas jadi ajang dan kejuaraan pengganti yang pas untuk kejuaraan sepakbola pelajar Piala Bupati Langkat yang sudah lebih dari 4 tahun ini tidak lagi digelar oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Langkat.

Pasalnya, setelah tidak ada lagi kejuaraan sepakbola pelajar Piala Bupati Langkat, tidak ada lagi wadah bagi para pelajar untuk menunjukkan bakat dan kemampuannya di bidang olahraga (sepakbola). Bahkan, angka kenakalan remaja dari aksi tawuran dan genk motor pun terus meningkat.
       
"Jadi, dengan adanya GSI ini, ada penyemangat bagi anak- anak untuk terus giat berlatih, disiplin dan menjauhi hal- hal yang tidak berguna, seperti tawuran, narkoba dan genk motor," ujar M. Yunus (54), pengamat sepakbola kepada Metrokampung, di  sela- sela menyaksikan partai semi final, Rabu (25/7/2024).
       
"Hanya saja, masih banyak kekurangannya. Buktinya, hanya diikuti 8 tim dari seluruh sekolah yang ada di Kabupaten Langkat," tegasnya.
       
Jadi, harus digenjot lagi agar tahun depan bisa diikuti oleh seluruh sekolah yang ada di Kabupagen Langkat.  (BD)
Share:
Komentar


Berita Terkini