SMPN 4 Pantai Labu Gelar Outdoor Classroom Day

Editor: metrokampung.com

Deli Serdang, metrokampung.com
Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 4 satu atap Kecamatan Pantai Labu adakan kegiatan OCD (Outdoor Classroom Day), Selasa (23/7/2024).

Kegiatan OCD ini dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional dilaksanakan di sekolah tersebut Desa Denai Sarang Burung Kecamatan Pantai Labu.

Seratusan siswa-siswi dari kelas 7/8 dan 9 bersama kepala sekolah SMP N 4,Untung Narpati M.Pd serta para guru ikuti kegiatan itu.

Kepala sekolah Untung Narpati mengatakan Kegiatan OCD (Outdoor  Classroom Day) di SMPN 4 Pantai Labu ini bertemakan 'anak terlindungi' merupakan kegiatan sekolah ramah anak yg bertujuan untuk menumbuh kembangkan kreativitas  anak-anak dimana anak-anak  diajak untuk bermain dan belajar diluar kelas dengan mengada kan permainan-permainan  tradisional yang hampir punah seperti bermain karet, kelereng, bermain yeye, patok lele, enggrang dan lain-lain ini juga akan menumbuhkan rasa cinta anak pada budaya masyarakat Indonesia.

Selain itu kita rangkai juga dengan sarapan bersama dengan melakukan cuci tangan sebelum makan.

kegiatan hari ini kita lakukan di luar kelas yang bertujuan agar anak didik dapat bersosialisasi , berkolaborasi dan bekerjasama dengan teman temannya.

Intinya pada kegiatan ini kita Peringati hari anak dengan tujuan memberi semangat anak didik agar lebih berkreasi , inovasi demi masa depannya, pungkas Untung Nurpati.(Lubis/MK)
Share:
Komentar


Berita Terkini