SMKN 9 Medan Gaungkan Program Siswa Cerdas Berkarakter Dan Prilaku Jujur

Editor: metrokampung.com
Kepala Sekolah SMKN 9 Medan M. Sofa Ananda S.Pd, M.Pd.(ft/dok.wardiksu)

Medan, Metrokampung.com
Proses Kegiatan belajar Mengajar (KBM) yang baik merupakan program utama yang diterapkan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 9 Medan. Selain itu, program cerdas berkarakter sedang digaungkan setahun terakhir agar siswa memiliki karakter dan prilaku kejujuran.

"Saat ini yang ingin kami ajarkan kepada siswa bagaimana memiliki karakter prilaku yang mengutamakan kejujuran dalam keseharian,"ujar Kasek SMKN 9 Medan M. Sofa Ananda S.Pd, M.Pd, Jumat (16/08/2024), di ruang kerjanya Jalan Patriot Medan.

Sofa menjelaskan, SMK Negeri 9 Medan memiliki 6 jurusan diantaranya Perawatan Sosial (PS), Teknik Komputer Jaringan (TKJ), Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), Multimedia (MM), Animasi (AN), Disain Komunikasi Visual (DKV). Dengan jumlah siswa 2045 orang dalam 60 rombel.

Kasek yang juga Sekretaris PAB Sumut ini mengaku sekolah yang dipimpinnya sangat membutuhkan alat-alat untuk praktek dan bantuan 100 unit komputer. Di mana komputer merupakan kebutuhan primer dalam menjalankan proses KBM. 

Tidak hanya itu, Sofa juga berharap adanya bantuan penambahan ruang laboratorium. Karena, saat ini ruang laboratorium yang dimiliki hanya 14 ruangan. Sementara dengan jumlah siswa yang mencapai 2000an idealnya sekolah itu memiliki 25 ruangan laboratorium. 

Sofa mengaku bahwa dana BOS (Bantuan Operasional Sekolah) yang diterima sekolah belumlah cukup untuk memenuhi kebutuhan sekolah. Sekalipun sebesar 10 miliar dana BOS yang dikucurkan tidaklah cukup bagi sekolah pusat keunggulan. Karena dana BOS selain dipakai untuk kebutuhan sekolah juga dialokasikan untuk membeli komputer. 

"Dana BOS itu digunakan untuk setahun bukan untuk sehari. Seandainya pun dana BOS tersebut jumlahnya 10 miliar itu bukanlah jumlah yang besar buat SMK Negeri 9 Medan yang memiliki jurusan khusus IT. Karena semua jurusan setiap hari praktek dan itu boros listrik,"jelasnya.

Saat disinggung prestasi yang diperoleh siswanya. Sofa yang juga guru pengerak ini mengaku siswa SMK Negeri 9 Medan sudah banyak yang meraih prestsi. Diantaranya meraih juara satu LKS tingkat Provinsi Sumatera Utara dengan jurusan Desain Grafic Tekhnology. Dan tahun ini akan mengikuti LKS (Lomba Kompentensi Siswa) untuk tingkat nasional pada 18 agustus 2024 di Lampung.

"Tidak hanya itu, tahun 2025 mendatang siswa kita akan mengikuti Kontes SMK sedunia untuk jurusan IT ke Manila. Untuk itu tugas kita adalah membimbing dan memfasilitasi, mudah-mudahan siswa SMKN 9 Medan meraih prestasi dan mengharumkan nama Indonesia khususnya Sumatera Utara,"harapnya. (Ra/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini