KPU Langkat

KPU Langkat

KPU Medan

KPU Medan

KPU Dairi

KPU Dairi

Terpilih Secara Aklamasi, Raja Muhammad Nafi Kembali Pimpin Pemuda Pancasila Kecamatan Moro

Editor: metrokampung.com
Suzandy saat memberikan tongkat estafet kepada Ketua PP terpilih Kecamatan Moro Raja Muhammad Nafi. 

Moro, metrokampung.com
Raja Muhammad Nafi yang biasa disapa dengan panggilan bang Nafi kembali terpilih Secara aklamasi menjadi Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Moro, Kabupaten Karimun - Kepri, Selasa (21/08/2024).

Pantauan awak media metrokampung di lapangan, Raja Muhammad Nafi merupakan satu-satunya calon tunggal sehingga sidang pemilihan ketua,peserta secara aklamasi memilihya dan mengangkat langsung menjadi ketua terpilih, sehingga tongkat komando Pemuda Pancasila Kecamatan Moro akan kembali di pimpin Raja Muhammad Nafi untuk periode 2024-2027.
Foto bersama seluruh pengurus dan anggota PP Kecamatan Moro, Durai dan Sugi. 

Ucapan selamat dari camat Moro untuk ketua PP terpilih kecamatan Moro. 

Ketua MPC Kabupaten Karimun, Suzandy dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Raja Muhammad Nafi yang kembali terpilih memimpin Pemuda Pancasila (PP) Cabang Moro untuk yang ke tiga kalinya.semoga PP dibawah komando bung Nafi semakin exis dan disayang masyarakat Moro.

"Pesan saya, tolong jaga mandat serta kepercayaan yang diberikan anggota serta masyarakat kepada setiap masing-masing PAC dan saya berharap kedepannya PP di setiap PAC dapat mengembangkan sayap dan perbanyak berbuat sosial.

Sementara Raja Muhammad Nafi yang terpilih menjadi ketua PP menyampaikan terimakasih kepada seluruh anggota PP cabang Moro yang memberikan kepercayaan kembali kepada saya untuk  memimpin PP cabang Moro periode 2024-2027,dan saya siap menjalankan amanah seperti yang disampaikan bung Suzandy selaku ketua MPC Kabupaten Karimun.

Rapat pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) PP Kecamatan Moro dihadiri sejumlah pengurus seperti Ketua PAC Pemuda Pancasila Durai (La Ali) serta Ketua PAC PP Kecamatan Sugi terpilih (Ramlan) serta tamu undangan yang hadir.(sahat sijabat/mk)
Share:
Komentar


Berita Terkini