Bripda Audiali, Polwan Cantik Ini Bawa Sumsel di Posisi Tiga Besar Catur Standar Beregu Putri

Editor: metrokampung.com
Audiali, polwan cantik Polrestabes Palembang berpose bersama personel Polres Tanah Karo di venue catur PON 2024. Ia menjadi salah satu atlet catur Sumsel di nomor beregu putri.(amry) 

Karo, metrokampung.com 
Pertandingan cabang olahraga catur PON XXI Aceh-Sumut 2024 yang digelar di Hotel Mikie Holiday Berastagi ternyata diikuti seorang personel Polisi Wanita (Polwan) yang bertugas di Kepolisian Resort Kota Besar (Polrestabes) Palembang.

Dia adalah Brigadir Polisi Dua (Bripda) Audiali. Polwan cantik yang bertugas di Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (UPPA) Sat Reskrim Polrestabes Palembang ini menjadi salah satu atlet catur PON XXI 2024 perwakilan kontingen Sumatera Selatan (Sumsel).

Audiali menjadi salah satu dari empat atlet catur yang ikut bertarung di nomor beregu putri. Dari lima babak catur standar yang telah dimainkan, Audiali menjadi satu-satunya pecatur Sumsel yang berhasil meraih lima kemenangan dari lawannya.
Ia saat ini berhasil membawa tim Sumsel berada di posisi tiga besar klasemen sementara catur standar beregu putri hingga babak kelima.
"Sampai saat ini, tim tetap fokus pada pertandingan yang ada. Harapan kami tentunya dapat membawa tim berada di posisi puncak klasemen dan dapat meraih juara dengan medali emas," ucap Audiali dalam sesi wawancara bersama awak media, Selasa (17/9/2024).

Ia mengungkapkan, bukan perkara yang mudah untuk dapat meraih hasil baik dalam menjalani pertandingan dari awal sampai di babak kelima saat ini. Karena, kata dia, pada perhelatan PON XXI 2024 sangat banyak pecatur-pecatur hebat yang sulit ditaklukkan.

"Meski di beberapa pertandingan terakhir dapat kami menangkan, ini tidak serta merta membuat saya merasa puas. Kami akan terus melakukan berbagai latihan kedepannya agar bisa bersaing dan mampu mengalahkan tim lawan," jelas Audiali.

Diketahui, tim beregu putri Sumsel saat ini berada di urutan ketiga klasemen sementara catur standar. Posisi mereka berada di bawah tim DK Jakarta yang saat ini menempati urutan pertama dan tim Jawa Barat di posisi kedua.

"Mudah-mudahan ketertinggalan ini masih dapat kami kejar. Melihat masih ada empat babak sisa pertandingan catur standar yang akan berlangsung. Sejauh ini kami sudah bertanding dalam lima babak," pungkas Audiali.(amr)
Share:
Komentar


Berita Terkini