Pantai Labu, Metrokampung.com
FORDAS(Forum Daerah Aliran Sungai) Sei Ular Sumatera Utara bersama Pengurus Fordas Kecamatan Pantai Labu, Minggu (3/11/2024) melaksanakan penanaman pohon aren sebanyak 500 pohon di Bantaran Sei Ular Desa Binjai Bakung Kecamatan Pantai Labu.
Kegiatan ini dihadiri Ketua FORDAS Sei Ular M.Idris, Kepala Desa Binjai Bakung Topan AMD, SE, Ketua FORDAS Deli M.Gurusinga, Ketua FORDAS Posko Kecamatan Pantai labu Jamalin BSI, Ketua FORDAS Kecamatan Beringin yang juga pakar pohon Anggur Sunardi serta undangan lainnya.
Ketua FORDAS Sei Ular yang juga Dosen UINSU M.Idris mengatakan hari ini kita melakukan penanaman pohon aren sebanyak 500 batang di bantaran Sei Ular Desa Binjai Bakung Kecamatan Pantai Labu, katanya.
Sebenarnya sudah tiga bulan direncanakan baru hari ini bisa terlaksana, ucapnya.
Tujuan penanaman pohon aren ini selain untuk menjaga lingkungan juga memberi pendapatan bagi masyarakat.Harapan kita pohon pohon ini dapat dijaga dan dapat diketahui pemerintahan daerah apa itu Kegiatan yang dilaksanakan FORDAS Sei ular, terangnya.
Kegiatan ini resmi karena SK kita di SK kan Gubernur Sumatera Utara dan dilindungi hukum, jadi pendanaan nya resmi. Saat ini Fordas kita telah berdiri di 4 kabupaten salah satunya di Deli Serdang dan tiga lainnya di Simalungun, Karo dan Serdang Bedagai, yang berjumlah 23 kecamatan.
Harapan kita kegiatan ini dapat bermanfaat, dapat melestarikan lingkungan serta dapat menambah pendapat warga desa nantinya.
Kita juga berharap pemerintahan daerah dapat membentuk Fordas ini di wilayahnya sebagai upaya menjaga lingkungan .Kegiatan ini bekerjasama dengan FORDAS Sei ular, Yayasan Vidris, CV.Tani Mas dan UINSU, tutupnya.
Kepala Desa Binjai Bakung Topan AMD, SE mengucapkan terima kasih kepada FORDAS Sei ular yang telah melestarikan Bantaran sungai ular yang berada di Desa Binjai Bakung.
Dengan kegiatan ini antara daratan desa dan sungai nanti nya bisa terjaga bila terjadi abrasi, katanya.
Selain itu penanaman pohon aren ini nantinya setelah lima tahun kedepan dapat menghasilkan gula aren yang mana hasilnya bisa di manfaat kelompok FORDAS Pantai Labu serta warga Binjai Bakung untuk menambah pendapatan keluarga, ujarnya.
Harapan kami kepada Pihak FORDAS Sei Ular penanaman ini tidak hanya di pohon aren saja kalau bisa di program kan untuk pohon jenis lainnya.
Harapan kami juga kepada FORDAS Kecamatan Pantai labu dapat menjaga sekaligus melestarikan pohon ini agar bisa menghasilkan di kemudian hari.
Sementara itu Ketua FORDAS Kecamatan Pantai Labu Jamalin BSI mengucapkan selamat datang kepada ketua FORDAS Sei ular dan rombongan dalam rangka Penanaman Pohon Aren di Bantaran Sei ular Desa Binjai Bakung ini.
Penanaman pohon aren ini sudah lama kami rencanakan dengan tujuan untuk melestarikan wilayah Binjai Bakung agar terhindar abrasi dari aliran Sungai Ular yang berada di desa kami.
Selain itu kami ingin menciptakan penghasilan atau pendapat warga desa dengan memanfaat pohon aren ini.
Kita ketahui lima tahun kedepan pohon ini sudah dapat menghasilkan air nira aren dan bila diolah bisa menghasilkan gula yang muara nya bisa menambah pendapatan dan menopang perekonomian kelompok FORDAS di sini serta warga Desa Binjai Bakung, katanya.
Dengan penanaman yang dilaksanakan FORDAS Sei Ular kami siap menjaga dan merawat serta melestarikan nya agar dapat tumbuh dan berkembang, tutupnya.(Lubis/MK)