Namo Sialang Bisa Tiru 'Pasar Kamu' dan 'Pasar Menawan' Untuk Tingkatkan Perekonomian Masyarakatnya

Editor: metrokampung.com
Foto Bersama : Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Langkat bersama Kabid Destinasi Wisata dan Kades Namo Sialang saat foto bersama dengan para relawan. 

Langkat, Metrokampung.com
Masih dari acara Pembentukan dan Pelatihan Relawan Bersih Desa yang digelar Pemerintah Desa Namo Sialang, di Pantai Citra, Namo Sialang, Kecamatan Batang Serangan, Rabu (6/11/2024) yang lalu, yang diwarnai dengan deklarasi Relawan  Bersih Desa untuk menjaga kebersihan desa, dimulai dari dirinya sendiri, keluarga dan lingkungan sekitarnya.

Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Langkat, Hj. Nur Elly Hariani Rambe dalam sambutan dan arahannya mengatakan, untuk menambah wawasan, perlulah ibuk- ibuk ini dibawa jalan- jalan ke desa wisata yang lain. Ya, paling tidak dimulai dari kepala dusunnya.
       
"Makanya, bawa dulu Kadus- Kadus kita ini  jalan- jalan untuk meninjau desa- desa wisata yang lain, pak Kades. Misalnya, ya dibawa ke 'Pasar Kamu' Pantai Labu, Deli Serdang. Selain untuk refreshing, ya kita juga bisa belajar ke sana," ujarnya.
       
Hal yang sama disampaikan Kabid Destinasi Wisata, Sabarita, S.Sos. Ditegaskannya, menjaga kebersihan itu harus dilakukan setiap hari. 
       
" Jadi, jangan  saat mau mau ditinjau saja, baru dibersihkan," ujarnya.
       
Lebih lanjut dia pun  menambahkan, Pasar Kamu tidak ada objek wisatanya, beda dengan kita karena kita ada pantainya. 
       
"Namun luar biasa, pasar itu bisa berkembang menjadi objek wisata kuliner yang menarik, karena semua macam makanan ada di sana, dari makanan jadul dan tradisional  sampai modren," ujarnya.
       
Hasilnya, banyak pengunjung yang datang, sehingga pendapatan masyarakat di sana pun meningkat drastis.
Sambutan Kabid : Kabid Destinasi Wisata, Sabarita, S.Sos saat menyampaikan sambutannya. 

Deklarasi Relawan Bersih Desa : Para relawan saat menyampaikan deklarasi relawan bersih desa di hadapan Kadis Pariwisata Langkat dan Kades Namo Sialang. 
Kesuksesan Pasar Kamu itu sudah ditiru dan dijalankan Desa Timbang Lawan, Kecamatan Bahorok. Hasilnya, ya sudah mulai dirasakan masyarakat yang ada di sana.
       
"Walaupun belum sesukses Pasar Kamu, tapi pelan- pelan pendapatan masyarakat Timbang Lawan nuga terus meningkat. Ini tentu menggembirakan, sehingga pantas juga untuk kita tiru," tegasnya.

"Jadi, kalau di Pantai Labu  namanya Pasar Kamu, di Timbang Lawan namanya Pasar Menawan. Itu kita bisa tiru untuk diterapkan di Desa Namo Sialang," jelasnya.
       
"Makanya, yang penting kita buat dulu komitmennya, sehingga program ini melibatkan dan diikuti oleh seluruh  masyarakat Desa Namo Sialang," pungkasnya.
       
Yang menggembirakan, bak gayung bersambut, program dan harapan tersebut  mendapat respon yang positif dari masyarakat. Jadi, semoga program tersebut bisa berjalan dengan baik dan lancar sebagaimana yang diharapkan.   (BD)
Share:
Komentar


Berita Terkini