Pantai Labu, Metrokampung.com
Kordinator P3A P2KB Kecamatan Pantai Labu dan jajaran, Senin (10/2/2025) menggelar pelepasan purna bakti salah seorang pegawai yakni Budiyanti.
Pelepasan purna bakti adalah acara untuk menyambut pegawai yang memasuki masa pensiun. Acara ini dilakukan sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi atas pengabdian pegawai tersebut.
pelepasan Purna Bakti Budiyanti yang sudah mengabdi 35 tahun dilaksanakan di Wisata Panatapan pesawat terbang Mawar Rezeki Desa Durian Kecamatan Pantai Labu dihadiri Kordinator P3A P2KB, Sukarmiati, SKM, rekan sejawat Jumiati AmKeb serta para kader KB Sekecamatan Pantai Labu.
Kordinator P3A P2KB Kecamatan Pantai labu Sukarmiati SKM dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Budiyanti yang mana selama bertugas sepanjang 35 tahun sebagai pegawai di P3A P2KB Kecamatan Pantai Labu menjalankan tugas dengan baik dengan dedikasi yang tinggi.
"Pensiun bukan akhir dari kehidupan, melainkan hanya sejenak berhenti dari rutinitas bekerja. Pengabdian selanjutnya bisa dilakukan di lingkungan keluarga dan masyarakat," katanya.
"Kami berharap setelah pensiun silaturahmi kita dengan para kader harus tetap terjaga , sekali lagi kami mengucapkan terima kasih kepada Budiyanti yang telah banyak membantu kami dan kader KB dalam melaksanakan Program pemerintah dan kami mendoakan semoga Budiyanti tetap di beri Allah SWT kesehatan , rezeki dan umur panjang," paparnya.
"Rekan sejawat Jumiati AmKeb juga mengucapkan terima kasih kepada rekan sejawatnya Budiyanti yang mana selama bertugas selalu bersama berkunjung ke desa desa dan bertemu dengan kader," ujarnya.
Banyak suka duka selama menjalankan tugas di Kecamatan Pantai labu namun tetap kita hadapi bersama, bilangnya.
'Budiyanti ini dulu saat bertugas tidak pandang kendaraan yang di naiki nya yang penting sampai ke kantor dan ke desa desa untuk menjalankan tugas nya ,itulah yang bisa saya ingat kegigihan dari Budiyanti.
Harapan kami setelah pensiun jangan lupa kan kami terus lah kita bersilaturahmi dan bimbing lah para kader agar mempunyai ilmu tentang keluarga berencana yang baik.Akhir kata kepada rekan kami Budiyanti pesan saya jangan lupa kan sholat lima waktu ,terus beribadah memohon agar di beri kesehatan dan rezeki yang berlimpah, tutup Jumiati.
Di kesempatan itu Budiyanti dalam sambutan nya mengucapkan terima kasih kepada Kordinator , rekan sejawat dan para kader yang telah banyak mendukung saat ia melaksanakan tugas di kantor maupun di desa -desa ,ujarnya sembari menyeka air mata yang jatuh di pipinya.
Budiyanti menambah banyak suka duka yang di hadapi dalam menjalankan tugas tapi demi untuk tercapai tujuan pemerintah terutama tentang keluarga berencana dan pengendalian penduduk dan perempuan yang mesti kita jalani, sebut Budiyanti.
"Saya berharap silaturahmi kita tetap terus terjaga walaupun saya sudah pensiun," pungkasnya.
Pelepasan masa purna bakti ini di rangkai dengan perayaan ulang tahun Budiyanti yang memasuki usia 58 tahun, sekaligus pemotongan kue ulang tahun, pemberian cinderamata, pemberian buket dan lainnya.(Lubis/MK)