![]() |
Begitu mendengar keluhan masyarakat, Bupati Langkat, H. Syah Afandin langsung turun. |
Langkat, Metrokampung.com
Ratusan masyarakat Kelurahan Pekan Selesai, Kecamatan Selesai, Kabupaten Langkat yang tergabung dalam Gerakan Masyarakat Marginal (GEMPAR) melakukan aksi unjuk rasa dan turun ke jalan, di depan kantor Kecamatan Selesai, Senin (17/3/2025). Aksi tersebut dilakukan untuk menyikapi kondisi jalan yang rusak parah dan belum diperbaiki.
Masyarakat mengeluh dan resah, sebab jika musim hujan seperti kubangan kerbau dan pada musim kemarau terjadi hujan debu yang berdampak kepada masyarakat sekitar, yang mana akibatnya banyak masyarakat yang mengalami gangguan pernapasan atau ISPA (Infeksi Saluran Pernapasan Akut).
Dalam aksinya, masyarakat menuntut Pemkab Langkat agar segera melakukan pengerasan jalan (pengaspalan) di Kelurahan Pekan Selesai yang sudah tidak diperhatikan sejak 22 tahun yang lalu dan memasang portal jalan untuk mengontrol mobilitas truk dengan muatan yang melebihi beban tonase ketahanan jalan, sehingga mengakibatkan jalan rusak dan berdebu.
Selain itu, masyarakat juga meminta agar mereka dilibatkan dalam pembangunan jalan guna mewujudkan pemeliharaan yang berkesinambungan.
Mendengar aksi tersebut, Bupati Langkat, H. Syah Afandin (Ondum) pun langsung turun dan menemui para pengunjuk rasa.
"Tenang. Semua keluhan masyarakat sudah saya rekam dan catat, dan dalam berbagai kesempatan sudah saya sampaikan bahwa perbaikan jalan yang rusak adalah salah satu program prioritas saya," ujarnya.
"Apalagi, Kecamatan Selesai ini adalah kampung mamak saya. Jadi, saya pasti akan memperbaikinya," tambahnya.
"Hanya saja semua ada mekanismenya. Jadi, tenang saja," pungkasnya menenangkan para pengunjuk rasa itu.
Yang menarik, kedatangan Ondim tentu menyejukkan hati masyarakat. Itu yang luar biasa dan patut untuk diacungi jempol, menunjukkan Ondim memang pemimpin yang ramah, peduli dan dekat dengan masyarakat. (BD)